pop up

hei! this is chindi`s blog,leave some comment on my post and i will reply it soon, Love me♡

Jumat, 01 April 2016

PERUSAHAAN MULTINASIONAL ADIDAS

Nama                             : Aulia Chindiyana Prima
Kelas                             : 4 EB 22
Mata Kuliah                  : Akuntansi Internasional
Dosen                            : Dini Andriani
Tema                             : Perusahaan Multinasional (Adidas)




  • ·        Sejarah Adidas

            Adi Dassler menciptakan brand ADIDAS pada tahun 1920-an; sebuah nama brand yang merupakan singkatan danri namanya. Adi adalah seorang pecandu olahraga, tetapi juga seorang produsen sepatu, dan dia memiliki visi: menciptakan sepatu latihan dengan desain yang kuat dan khusus yang akan menjadikan seorang olahragawan berada pada performa terbaiknya dan melindunginya dari cedera. Bisa jadi ide tersebut adalah biasa pada masa modern ini, namun Hal tersebut adalah pemikiran yang sangat revolusioner pada masanya.
            Sepatu olahraga ADIDAS terbukti sangat terkenal, dalam waktu singkat, perusahaan Adi Dassler tersebut memproduksi 100 pasang sepatu olahraga setiap hari – prestasi yang lumayan untul sebuah perusahaan yang baru tumbuh. Selama akhir 1930-an, brand ADIDAS mengembangkan produknya; mereka mulai membuat sepatu olahraga khusus di desain untuk olahraga tertentu. Misalnya, mereka mulai memproduksi sepatu tenis, ice skate, dan golf.
            Ketika pertama kali Adi Dassler mulai berbisnis dengan menggunakan nama ADIDAS, dia memiliki rekan bisnis, yang juga saudaranya sendiri, Rudolph Dassler. Selama tahun 1940an, visi mereka tentang bagaimana perusahaan tersebut harus berjalan mulai berbeda, dan pada akhirnya mereka memilih untuk mengambil jalan yang berbeda.
            Adi melanjutkan dengan karyanya dengan sepatu olahraga, tetapi, saudaranya, Rudolph, mendirikan perusahaan pesaing: PUMA. Sebagai cara untuk membedakan tanda dari kedua perusahaan, Adi memutuskan untuk menambahkan tiga garis, sebuah icon yang tak terbantahkan sebagai brand ADIDAS yang sangat mendunia.
            Sepanjang tahun 1950an, brand ADIDAS sungguh-sungguh melegenda. Dengan inovasi pertama kali sebuah sepatu bola, lengkap dengan pul-nya, perusahaan ini telah menarik perhatian semua liga sepakbola terbesar diseluruh dunia, yang tentunya terbukti sangat menguntungkan. Kenyataannya, brand ADIDAS telah mendesain sepatu bola yang dikenakan oleh tim juara pada Piala Dunia 1954, yang bertempat di Switzerland. Pada pertenganhan tahun 1950an, tepatnya tahun 1956, brand ADIDAS menjadi sponsor dalam Olimpiade Melbourne, sejak itu maka tidak ada yang memungkiri, tidak ada yang bisa menghentikan ekspansi mereka. Saat ini, ADIDAS adalah salah satu nama brand paling terkenal di seluruh dunia, sebuah prestasi hebat untuk awal yang sederhana.
            Tidak sampai tahun 1960, Adidas telah mengembangkan sayapnya dan mulai memproduksi pakaian olahraga. Pada tahun 1963, mereka juga mulai berekspansi di wilayah alat olahraga, jika bukan karena manuver ini, kita tidak akan melihat bola dan perlengkapan lainnya di seluruh event olahraga sepakbola utama. Secara ikonik menjadi olahraga yang indah dengan brand ADIDAS. Hingga kini ADIDAS telah menjadi fashion yang sangat populer, tidak hanya untuk olahraga, namun juga gaya hidup.

  • ·         Kantor Pusat Adidas

            Kantor pusat Adidas berada di Herzogenaurach, Jerman.

  • ·         Kantor Cabang Adidas

            Begitu banyak kantor cabang Adidas yang tersebar di seluruh Negara seperti, Singapore, Malaysia, India, Philipines, Viet nam, Bangkok, China, Jepang, Korea Selatan, Korea Utara, Turki, Perancis, Spanyol, Kazakhstan, Arab, Afrika Selatan, Australia, USA dan salah satunya di Indonesia.
            Cabang Adidas store dan Adidas Outlet di Indonesia juga banyak sekali, Adidas store ada di hampir semua Mall-Mall jakarta atau Bekasi, dan outletnya pun tersebar di banyak kota di Indonesia. Seperti di Semarang, Malang, Yogyakarta, Surakarta, Jakarta, Bekasi, Bandung, Cirebon, Tangerang, Depok, Jambi, Padang, Pekanbaru, Medan, Palembang dan masih banyak lagi. Namun, saya akan lebih berfokus pada Adidas Store, Adidas Retail dan Outlet di Bekasi.
  •             Adidas Store :

Ø  Grand Metropolitan Mall
Ø  Metropolitan Mall
Ø  Summarecon Mall Bekasi

  • Adidas Outlet :

Ø  Sentral Niaga Kalimalang
Ø  Cikarang
Ø  Jl. Raya Kalimalang
Ø  Jalan KH Noer Alie Rukan Mutiara

  •                         Adidas Retailers :

Ø  Sport Station Grand Metropolitan
Ø  Sport Station Metropolitan Mall
Ø  Sport Station Bekasi Cyber Park
Ø  Planet Sport Metropolitan Mall

·         Laba Adidas
Dalam € (Euro)

Account
Tahun
2011
2012
2013
2014
2015
Net Sales
         13.344
         14.883
         14.492
         14.534
         16.915
Operating Profit
           1.059
              920
           1.202
              883
           1.059
Net Income
              634
              526
              787
              490
              634
Total Equity
           5.648
           5.291
           5.489
           5.618
           5.648
Total Assets
         11.380
         11.651
         11.591
         12.417
         13.343



  • ·         Permasalahan yang terjadi di Adidas

1.      Banyaknya Brand-brand sepatu futsal, jersey, tas dan perlengkapan olahraga
2.      Terjadinya erosi moral dan komitmen karyawan negara pemasok
3.      Persaingan sponsor pemain dengan brand sepatu yang lain
4.      Persaingan inovasi sepatu
5.      Persaingan harga
6.      Persaingan sepatu andalan masing-masing
7.      Persaingan motif sepatu yang cenderung biasa saja dibanding pesaingnya




























              SUMBER
    

Tidak ada komentar:

Posting Komentar